25 Grup Senam Berpartisipasi pada Lomba SICITA

Demak – Kurang lebih 25 grup senam berpartisipasi dalam Lomba Senam Indonesia Cinta Tanah Air (SICITA) yang diselenggarakan KORMI (Komite Olahraga Rekrasi Masyarakat Indonesia) dengan Dinas Pemuda dan Olahraga Kabupaten Demak dalam rangka menyambut HUT Ke 78 Kemerdekaan RI

“Karena menyambut HUT Ke 78 Kemerdekaan RI para peserta senam pun menggunakan dresscode bernuasa merah dan putih, “kata Ketua Nurwahyuningsih saat ditemui di lokasi Lomba SICITA GOR Mangunjiwan, Rabu (23/08/23).

Nurwahyuningsih menyebutkan, gerakan Lomba SICITA menggunakan gerakan pakem atau baku namun sudah dikreasikan.

“Gerakan yang digunakan menggunakan gerakan baku tapi sudah dikreasikan. Sedangkan untuk penilainnya yaitu tehnik gerak, kekompakan dan penampilan. Namun yang lebih utama pada penialaiannya yaitu teknik geraknya,”jelas Nurwahyuningsih.

Lanjutnya dari kegiatan ini diharapkan akan ditemukan atlet-atlet berbakat dan berpotensi pada olahraga senam.

Sementara, Ketua Umum KORMI Tatiek Soelistijani berpesan kepada peserta lomba untuk menjaga sportivitas, kekompakkan dan mempersembahkan penampilan terbaiknya.

“Saya yakin semuanya bisa memberikan penambilan terbaiknya,”kata Tatiek.

Tambahnya, semoga lomba ini bisa menjadi kegiatan tahunan KORMI agar insan senam ini lebih berkreasi. (kominfo/ist/rd)

Tags demak kesehatan olahraga

DINAS KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA KABUPATEN DEMAK
Alamat : Jl. Sultan Hadiwijaya No. 4 Demak 59515
Telephon : 0291 – 685790
Email : dinkominfo@demakkab.go.id

pse

LOKASI

Statistik Kunjungan

Sedang Online : 58
Kunjungan Hari Ini : 567
Kunjungan Bulan Ini : 20563
Kunjungan Tahun Ini : 325003

Ikuti Kami