Anggota Polsek Sudah 4 kali Swab Selama Pandemi

Demak – Polri merupakan salah satu pioner dan garda terdepan dalam melakukan sosialisasi dan memberikan imbauan protokoler kesehatan. Setiap harinya anggota Polri sering bersinggungan dengan masyarakat sehingga membawa konsekuensi tertular Covid-19. Untuk mengantisipasi hal tersebut seluruh personil Polsek Wedung Polres Demak lakukan tes swab di kantor Polsek Wedung, Jum’at (15/01/21).

Tes swab yang dilaksanakan oleh personil Polsek Wedung merupakan yang ke-4 kalinya. Hal ini dilakukan sebagai upaya atau ikhtiar untuk mencegah penyebaran atau penularan covid-19 yang masih menjadi pandemi.

“Selama ini personil Polsek Wedung telah melakukan swab sebanyak 4 kali”, Kata Kapolsek Wedung AKP Rusmanto.

Disampaikan, Pelaksanaan tes swab terhadap personil polsek Wedung sangat penting karena intensitas kegiatan kepolisian anggota Polsek Wedung yang setiap hari bersentuhan dengan masyarakat.” Tes swab bertujuan untuk mengetahui kondisi kesehatan anggota agar jika terjadi masalah kesehatan bisa diambil langkah-langkah lanjutan”, ujar AKP Rusmanto.

AKP Rusmanto menjelaskan, kasus pandemi Covid-19 telah mengubah perilaku sosial masyarakat untuk lebih menjaga kesehatan diri dan lingkungan. Penerapan protokol kesehatan menjadi kewajiban yang harus di patuhi masyarakat untuk memutus rantai penyebaran Virus Korona.

“Saya berharap masyarakat tidak lengah dan tetap mematuhi protokol kesehatan dengan menerapkan 4 M yaitu memakai masker, mencuci tangan dengan sabun, menjaga jarak dan menjauhi kerumunan. Dengan begitu penyebaran Covid-19 akan terkendali dan wabah pandemi segera berakhir”, pungkasnya.

Tags sosial-dan-peduli-sesama demak kesehatan

DINAS KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA KABUPATEN DEMAK
Alamat : Jl. Sultan Hadiwijaya No. 4 Demak 59515
Telephon : 0291 – 685790
Email : dinkominfo@demakkab.go.id

pse

LOKASI

Statistik Kunjungan

Sedang Online : 8
Kunjungan Hari Ini : 148
Kunjungan Bulan Ini : 25007
Kunjungan Tahun Ini : 329447

Ikuti Kami