Dandim 0716/Demak Ajak Warga Hidup Bersih dan Sehat di Musim Pancaroba
Demak – Komandan Distrik Militer (Kodim) 0716/Demak Letkol Kav Maryoto mengajak masyarakat serta prajurit TNI untuk menjalani gaya hidup bersih dan sehat, terutama di musim pancaroba.
Himbauan ini untuk menjaga kesehatan di tengah peralihan musim dari kemarau ke penghujan.
"Musim pancaroba seringkali ditandai dengan perubahan cuaca yang tidak menentu, seperti suhu panas di siang hari, hujan tiba-tiba, dan angin kencang. Kondisi ini dapat menyebabkan menurunnya daya tahan tubuh, sehingga tubuh menjadi lebih rentan terhadap berbagai penyakit seperti flu, infeksi saluran pernapasan akut (ISPA), demam berdarah (DB), diare, dan chikungunya," kata Dandim.
Dengan rutin berolahraga. mengonsumsi makanan bergizi. rajin mencuci tangan dengan sabun. mengonsumsi vitamin untuk menjaga daya tahan tubuh. mengurangi atau menghindari kebiasaan merokok. Menjaga kebersihan lingkungan dan istirahat yang cukup.
"Dengan menjaga pola hidup sehat ini, saya berharap seluruh prajurit dan masyarakat dapat melalui musim pancaroba dengan kondisi tubuh yang prima dan terhindar dari penyakit," tutupnya. (Kominfo/Apj).