Demak Job Fair 2023 Segera di Buka

Demak - Dinas Tenaga Kerja dan Perindustrian (Dinnakerind) Kabupaten Demak akan menggelar Job Fair 2023, yang akan di gelar pada Kamis-Sabtu, 6-8 Juli 2023 mulai pukul 08.00 - 15.00 WIB, bertempat di Balai Latihan kerja Kabupaten Demak Jl. Saribowo Raya No. 19 Katonsari. 

Hal tersebut di ungkapkan oleh Wahyu Agus Suroso Kabid Pembinaan Hubungan Industrial dan Jaminan Sosial Ketenagakerjaan Kabupaten Demak saat Talkshow di Radio Suara Kota Wali 104.8 FM. Selasa, (27/6/23). 

Wahyu menyampaikan adapun persyaratan yang di butuhkan yakni surat lamaran pekerjaan, curriculum vitae atau riwayat hidup, fotocopy identitas, fotocopy ijazah, dan AK 1 (kartu tanda pencari kerja). 

"Persyaratan-persyaratan itu wajib dipenuhi," Kata Wahyu. 

Banyak perusahaan yang berpartisipasi pada Job Fair 2023 ini. 

"Ada 30 perusahaan yang sudah bergabung diantaranya, CV Aneka Jaya, PT BPR Artha Mranggen Jaya, CV Diamond Gemah Berkah, PT Hamsina Jaya Demak, PT Arisa Mandiri Pratama dan masih banyak lainnya," jelasnya. 

Sementara kepala Dinas Tenaga Kerja dan Perindustrian (Dinnakerind) Agus Kriyanto, pada kesempatan tersebut menyampaikan, tujuan dari adanya Job Fair 2023 ini yakni untuk mengurangi angka pengangguran di Kabupaten Demak. 

"Untuk pengangguran mengalami kenaikan

6.11 persen, beberapa waktu lalu 5.28 persen, sehingga angka pengangguran ini naik,"

"Dengan kondisi seperti ini banyak warga yang membutuhkan pekerjaan, kalau kita bandingkan di level Jateng, kita ini masuk level ke menengah. Sehingga perlu upaya kolaborasi kita, bersama OPD lain, perusahaan, untuk bersama - sama membuat suatu terobosan dan bisa dinikmati masyarakat kabupaten Demak," terang Agus. 

Agus menjelaskan permasalahan penyebab cukup tinggi penganggura ini karena beberapa perusahaan melaksanakan PHK, akibat kondisi pandemi. 

"Kemudian di perparah lagi dengan perusahaan ekspor karena kondisi global. Seperti yang kita tahu perang rusia-ukraina, sehingga berhimbas hasil produksi ekspor," pungkasnya. 

Agus berharap dengan adanya kegiatan Job Fair ini bersama-sama dapat mewujudkan Demak bermartabat, maju dan sejahtera. 

Sebagai informasi bagi anda yang ingin mengikuti Job Fair 2023 anda dapat registrasi pencari kerja melalui link

http://bit.ly/DaftarJobfair2023 (Kominfo/Apj).

Tags inovasi sosial-dan-peduli-sesama layana-publik motivasi-dan-semangat ekonomi demak teknologi nasiona

DINAS KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA KABUPATEN DEMAK
Alamat : Jl. Sultan Hadiwijaya No. 4 Demak 59515
Telephon : 0291 – 685790
Email : dinkominfo@demakkab.go.id

pse

LOKASI

Statistik Kunjungan

Sedang Online : 6
Kunjungan Hari Ini : 469
Kunjungan Bulan Ini : 4500
Kunjungan Tahun Ini : 85894

Ikuti Kami