Diklat Berjenjang Tingkat Dasar bagi Guru TK

Demak - Sebanyak 40 peserta yang berasal dari Guru TK di lingkungan Kabupaten Demak mengikuti Diklat Berjenjang Tingkat Dasar bagi Guru TK di lingkungan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Demak Tahun 2022, di Ballroom hotel Amantis, Senin, (24/10/22). 

Dalam laporan Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Demak Subkhan menyampaikan, adapun tujuan diklat berjenjang adalah untuk mempersiapkan pendidik agar menjadi lebih professional dalam menjalankan tugasnya dalam merencanakan, melaksanakan pembelajaran, dan menilai hasil pembelajaran, serta melakukan pembimbingan, pelatihan, pengasuhan dan perlindungan, serta agar dapat memenuhi tempat kompetensi utamanya yaitu kepribadian, profesional, pedagogik dan sosial yang dijabarkan dalam sub kompetensi dan indikator.

Ia juga menjelaskan bahwa kegiatan pelatihan dilaksanakan selama 5 (lima) hari, dari tanggal 24 s/d 28 Oktober 2022 bertempat di Hotel Amantis Demak.

"Sementara untuk materi pelatihan akan disampaikan sebanyak 210 Jam Pelajaran, yang meliputi Kebijakan Pembinaan GTK PAUD, Konsep Dasar PAUD, Perkembangan Anak Usia Dini, Pengenalan Anak Dengan Kebutuhan Khusus, Cara Belajar Anak Usia Dini, Perencanaan Pembelajaran, Penilaian Perkembangan Anak, Kesehatan dan Gizi Anak Usia Dini, Komunikasi dalam Pengasuhan, Etika dan Karakter GTK PAUD, dan Praktek Pembelajaran dengan Teman Sejawat (microteaching)." kata Subkhan.

Dalam kesempatan tersebut ia juga menyampaikan bahwa peserta yang telah dinyatakan lulus pendidikan dan pelatihan, diharapkan segera mengikuti uji kompetensi di Tempat Uji Kompetensi (TUK) yang telah ditunjuk oleh Lembaga Sertifikasi Kompetensi (LSK) Pendidik PAUD, agar terukur capaian kompetensinya dan mendapatkan Sertifikat Kompetensi.

Bupati Demak Eisti'anah saat menyampaikan sambutan pembukaan acara menyampaikan, dalam upaya meningkatkan mutu Pendidikan Anak Usia Dini dibutuhkan tenaga pendidik yang berkompeten, sehingga tujuan pendidikan yang diharapkan dapat tercapai. 

"Saya sangat mengapresiasi diadakannya diklat kali ini karena keberhasilan PAUD tidak terlepas dari peran tenaga pendidik dalam membimbing dan mengasuh anak didik guna memaksimalkan pertumbuhan dan perkembangan anak." kata Eisti. 

"Kualitas dan mutu pendidikan PAUD ada di tangan panjenengan semua. Mari kita wujudkan pendidikan PAUD yang kompeten, profesional, berintegritas, dan berkomitmen penuh pada dunia pendidikan." Imbuhnya 

Eisti berharap kepada seluruh peserta agar dapat menyerap ilmu sebanyak - banyaknya dari kegiatan hari ini. 

"Saya minta kepada seluruh peserta diklat agar mengikuti kegiatan ini dengan sungguh-sungguh. Serap segala materi yang diberikan, dan tanyakan hal-hal yang belum dipahami. Seusai mengikuti diklat ini, saya harap panjenengan dapat menerapkan metode pembelajaran yang telah diberikan, termasuk memahami gizi, kesehatan, dan tahap perkembangan anak dengan maksimal." terang Eisti. 

"Seorang Guru TK harus berkarakter, memiliki kompetensi yang dipersyaratkan, berdaya saing, dan adaptif dalam menghadapi perubahan di era global. Profil guru yang berkarakter, kompeten, dan kompetitif menjadi sebuah kebutuhan dalam proses pencapaian insan Indonesia yang cerdas, berdaya saing, dan berkualitas." Pungkasnya. 

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Wakil Bupati Demak Ali Makhsun, Ketua IGTKI Provinsi Jawa Tengah Arum Purwanti, beserta Tim,,Ketua IGTKI Kabupaten Demak Elda Nurmalasari, dan Peserta Pelatihan Diklat Berjenjang Tingkat Dasar bagi Guru TK di lingkungan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Demak.(Kominfo/Apj).

Tags pendidikan sosial-dan-peduli-sesama layana-publik demak

DINAS KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA KABUPATEN DEMAK
Alamat : Jl. Sultan Hadiwijaya No. 4 Demak 59515
Telephon : 0291 – 685790
Email : dinkominfo@demakkab.go.id

pse

LOKASI

Statistik Kunjungan

Sedang Online : 9
Kunjungan Hari Ini : 470
Kunjungan Bulan Ini : 17983
Kunjungan Tahun Ini : 76785

Ikuti Kami