KBM Daring Tetap Dapat Mengukir Prestasi

Demak- Masa pandemi covid -19 yang hampir 2 tahun ini sangat dirasakan setiap lini kehidupan, termasuk imbasnya pada dunia pendidikan. Kegiatan Belajar Mengajar ( KBM)  tatap muka masih belum diperbolehkan sehingga harus melalui daring. Namun demikian pemerintah melalui dinas pendidikan tetap berupaya melaksanakan pembelajaran secara optimal meski melalui daring. 

Plt kepala dinas Pendidikan dan kebudayaan Hadi Waluyo menyampaikan, meski KBM melalui daring siswa siswi masih dapat mengikuti dengan baik hal ini dibuktikan dengan banyak prestasi yang diukir siswa selama pandemi, Kamis ( 19/8/21) di Studio RSKW 104.8 FM saat menjadi narasumber podcast semangat kemerdekaan. 

Program podcast yang disiarkan melalui radio digital dan analog serta link youtube dinkominfo bertemakan Antara Daring dan Prestasi dipandu oleh Sekda Singgih Setyono selaku host acara. Nara sumber lainya yang diundang kepala Kemenag Demak Ahmad Muhtadi dan Ka SDN Batursari 5 Mranggen Wahyuning Rahayu. 

Saat disinggung oleh Host  munculnya keluhan dan keraguan dari wali murid adanya sistem KBM daring, Wahyuning Rahayu mengatakan, dilingkungan dinasnya telah melakukan peningkatan kapasitas guru dengan memberi pelatihan pembelajaran Virtual. 
" Dengan memberikan pelatihan dan peningkatan kapasitas para pendidik dalam pembelajaran daring diharapkan guru jadi melek IT. Sedangkan  siswa siswi dapat belajar mandiri dan explore kemampuan diri masing masing " Jelas Wahyuning. 

Sementara kepala Kemenag Ahmad Muhtadi juga menyampaikan, sekolahan dibawah naungan kemenag juga belum diperbolehkan melaksanakan KBM tatap muka baik Madrasah, MTS dan Aliyah, namun demikian juga dapat meraih prestasi baik ditingkat kabupaten, propinsi dan Nasional. ( kominfo/ rd)

Tags pendidikan demak

DINAS KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA KABUPATEN DEMAK
Alamat : Jl. Sultan Hadiwijaya No. 4 Demak 59515
Telephon : 0291 – 685790
Email : dinkominfo@demakkab.go.id

pse

LOKASI

Statistik Kunjungan

Sedang Online : 28
Kunjungan Hari Ini : 639
Kunjungan Bulan Ini : 26915
Kunjungan Tahun Ini : 331355

Ikuti Kami