Lomba Krenova dan Karya Ilmiah Tahun 2022
Demak - Bupati Demak Eisti'anah membuka acara lomba krenova dan lomba penelitian tingkat Kabupaten Demak tahun 2022 di tandai dengan pemukulan gong di salah satu hotel yang ada di Kabupaten Demak, Selasa, (8/11/ 22).
Dalam sambutan dan arahannya Bupati Demak Eisti'anah menyampaikan bahwa lomba Krenova dan Karya Ilmiah tahun ini lebih bersemangat dan pemerintah daerah mendukung penuh pada kegiatan yang di selenggarakan oleh Bappeda litbang Demak.
Bupati juga ingin sekali memaksimalkan penemuan atau kreasi dari para peserta lomba Krenova, untuk bisa dinikmati masyarakat luas.
"Bisa diteliti oleh laboratorium jadi bisa diakui secara legal, dan tentunya kalau di pasarkan masyarakat, bisa dipercaya," kata Eisti.
Dengan adanya lomba ini dirinya berharap, supaya bisa menghasilkan suatu kreasi ataupun teknologi yang bisa berguna bagi masyarakat luas khusunya di Kabupaten Demak.
Bupati juga berpesan agar peserta lomba yang tidak menjadi pemenang harus tetap giat berinovasi dan lebih menggali potensi kedepan.
"Tetap semangat dengan berinovasi kembali bagi yang tidak jadi pemenang." Ungkapnya.
Sementara Plt Kepala Bappedalitbang Demak Masbahatun Ni'amah menyampaikan krenova dan lomba karya ilmiah tahun ini bertema dan berfokus dengan sasaran berkaitan kegiatan UMKM dan pertanian.
Masbahatun Ni'amah menyampaikan bahwa jumlah peserta pada tahun ini agak berkurang dikarenakan tahun ini bertema 2 hal.
"Peserta kali ini berkurang diibanding dengan tahun lalu sejumlah 48 peserta yang masih bertemakan umum, sedangkan tahun ini hanya berjumlah 26 dari kalangan umum." kata Masbahatun.
Dewan juri tahun ini dihadiri oleh para Ahli, Anggota Hipmni , Dinas terkait, konsultan, Akademisi serta organisasi inovasi yang terkait.
Tidak lupa ia mengungkapkan bahwa untuk pemenang lomba pertama krenova ini berhadiah sekitar 10 juta.
Ia berharap kegiatan ini dapat menjadi ide positif serta inovasi untuk warga masyarakat khususnya di Kabupaten Demak.
"Saya harap dengan hadirnya Ibu Bupati disini dan pak PJ Sekda ini, semoga bisa menambah greget kepada peserta dan mampu menularkan ide - ide positif, dan inovasi - inovasi di masyarakat Demak." Pungkasnya. (Kominfo/Apj-Rd).