Pertama Kalinya,Kementerian Desa PDTT Gelar Lomba Literasi Budaya Desa

Demak- Selain lounching Lomba Desa Nusantara, Menteri Desa Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi Abdul Halim Iskandar juga meresmikan Lomba Literasi Budaya Desa. Acara lounching itu turut dihadiri Direktur Jenderal Pembangunan Desa dan Perdesaan, Sugito, S.Sos, MH dan Bupati Demak, Eistianah yang bertempat di Waterpark Tembalang Asri Desa Boyolali Gajah Demak, Jum’at (12/07/2024)

“untuk yang pertama kalinya, kita melaksanakan lomba literasi budaya Desa, hal ini sangat penting karena saya selalu menggaungkan kemana-mana agar pembangunan Desa yang terus disuport oleh pemerintah dengan dana desa dan itu betul betul bertumpu pada akar budaya, jangan sampai kita membangun desa lepas dari akar budaya”.Ujar Halim Iskandar

Hampir setiap desa memiliki Literasi Budaya, lomba  dibebaskan, tidak harus ada dokumen sejarahnya yang terpenting warga masyarakat mengiyakan dan nama desa selalu memiliki makna baik,” tambah Halim

Senada dengan Halim Iskandar , Direktur Jenderal Pembangunan Desa dan Perdesaan, Sugito menjelaskan, rangkaian terkait dengan lomba  literasi, lomba ini tidak harus berdasarkan fakta sejarah karena lomba ini  sifatnya untuk menggali literasi. Boleh dongeng, hikayat, boleh tutur atau apapun yang terpenting hal tersebut diamini oleh kepala desa dan salah satu tokoh masyarakat yang ada di desa, apa yang diceritakan tersebut bersumber dari kondisi yangada didesa” jelas Sugito.

Sugito menambahkan, lomba literasi budaya desa dapat diikuti oleh seluruh warga Negara Indonesia. Peserta dapat menulis mengenai sejarah maupun literasi berbagai budaya yang ada di Desa,”tambah Sugito. (kominfo/nin)

Tags wisata seni-dan-budaya motivasi-dan-semangat demak wisata

DINAS KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA KABUPATEN DEMAK
Alamat : Jl. Sultan Hadiwijaya No. 4 Demak 59515
Telephon : 0291 – 685790
Email : dinkominfo@demakkab.go.id

pse

LOKASI

Statistik Kunjungan

Sedang Online : 17
Kunjungan Hari Ini : 365
Kunjungan Bulan Ini : 21794
Kunjungan Tahun Ini : 365407

Ikuti Kami