Posyandu ILP, Dekatkan Layanan Pada Masyarakat
Demak - Posyandu Integrasi Layanan Primer (ILP) bertujuan untuk mendekatkan layanan kepada masyarakat . Harapannya, masyarakat yang ingin melakukan pemeriksaan kesehatan dapat dengan mudah menuju ke lokasi.
Hal tersebut disampaikan Sub Koordinator Promosi Kesehatan dan Pemberdayaan Masyarakat Dinas Kesehatan Kabupaten Demak Indana Luthfiani dalam kegiatan Koordinasi/Sosialisasi Program Kerja Pokjanal Posyandu, Rabu (11/10/23) yang diselenggarakan di ballroom Hotel Amatis.
Indina mengatakan, Saat ini posyandu telah bertransformasi menjadi Posyandu Integrasi Layanan Primer (ILP). Artinya posyandu yang dahulu hanya melayani balita dan ibu hamil saja, sekarang posyandu juga melayani satu siklus kehidupan, dari usia 0 tahun hingga lansia.
“Bukan hanya yang ‘diantar saja’ (balita atau ibu hamil) yang diperiksa namun juga yang mengantarkan. Dengan demikian akan mempermudah pengambilan kebijakan agar kualitas bidang kesehatan menjadi lebih baik lagi,”kata Indana.
Dengan adanya Posyandu ILP ini nantinya juga dapat menurunkan angka stunting di Kabupaten Demak. Jangan sampai generasi penerus berkualitas rendah. Untuk itu mari cetak SDM penerus yang unggul, kuat dan sehat.
Sementara, Kepala Dinas Kesehatan Ali Maimun menyampaikan, kesehatan merupakan aset dan modal utama dalam hidup.
“Kerja akan produktif bila kita sehat. Belajar akan bisa berkonsentrasi bila kita sehat. Untuk itu kita harus selalu menjaga kesehatan tubuh, selain itu juga selalu bersemangat dan berpikir positif dalam mengisi hari,”kata Ali.
Sebagai leanding sektor, lanjut Ali, Dinkes tidak dapat bekerja sendiri dalam mewujudkan Posyandu ILP, namun membutuhkan bantuan dan peran serta dari berbagai unsur masyarakat demi terciptanya masyarakat Demak yang semakin sehat dan sejahtera. (kominfo/ist)