Sektor Kreatif Mampu Pulihkan Ekonomi Pascapandemi

Demak – Industri batik dan kerajinan yang merupakan industri unggulan Indonesia dari sektor kreatif sangat diharapkan terus berkontribusi dalam pemulihan ekonomi nasional pascapandemi. Terlebih berdasarkan catatan Kemenperin, sektor industri batik yang didominasi oleh industri kecil dan menengah (IKM) mampu menyerap tenaga kerja lebuh dari 200 ribu orang yang terbagi ke dalam sekitar 47.000 unit usaha dan tersebar di 101 sentra di Indonesia.

Hal tersebut disampaikan Kepala Badan Standardisasi dan Kebijakan Jasa Industri (BSKJI) Kementrian Perindustrian (Kemenperin) Doddy Rahardi dalam sambutannya saat acara Temu Pelanggan Balai Besar Kerajinan dan Batik (BKKK), selasa (08/06/22) di Yogyakarta.

Kemenperin juga mencatat, lanjutnya, industri kerajinan menjadi prioritas pengembangan di Indonesia, saat ini industri kerajinan mencapai lebih dari 700 ribu unit usaha dengan menyerap tenaga kerja lebih dari 1,32 juta orang.

Sementara itu, Kepala Balai Besar Kerajinan dan Batik (BBKB) Hendra Yetty mengatakan salah satu syarat utama dalam upaya mengoptimalkan daya saing industri adalah melalui sinergi dan kolaborasi, salah satunya melalui kegiatan Temu Pelanggan BBKB yang berada di bawah BSKJI Kemenperin ini.

“Semoga kegiatan ini dapat menjadi sarana media sosialisasi jasa layanan BBKB, serta sarana komunikasi dan penjaringan masukan yang konstruktif sebagai bahan pertimbangan perbaikan guna memberikan pelayanan prima yang lebih berkualitas di masa mendatang,”ungkapnya.

Kegiatan Temu Pelanggan Balai Besar Kerajinan dan Batik (BKKK) ini dilaksanakan dengan daring dan luring serta diikuti sebanyak 250 peserta dari instansi/lembaga Pemerintah yang membidangi industri, Dekranasda, akademisi, perusahaan, asosiasi dan paguyuban, dan pelaku industri dari berbagai daerah di Indonesia, baik yang telah menjadi mitra maupun calon mitra potensial pengguna jasa layanan BBSPJIKB. Turut hadir secara langsung Plt. Kadinparta Kabupaten Demak Endah Cahyarini.

Terpisah, Plt. Kadinparta Kabupaten Demak Endah Cahyarini memberikan apresiasi kepada BBKB yang telah bermitra sejak lama dengan Pemerintah Kabupaten Demak dan masih terjalin dengan baik hingga sekarang

“Terima kasih kepada BBKB untuk kerjasamanya yang sudah berjalan. Semoga kemitraan kebersamaan ini selalu melahirkan hal-hal yang positif,”terangnya.

“Selanjutnya saya berharap pertemuan hari ini dapat menjadi momentum bagaimana kita bersama-sama membuat trobosan lebih kreatif, inovatif dan produktif, tetap berinovasi untuk kemajuan ekonomi kreatif dan pariwisata di Indonesia,”pungkasnya. (kominfo/ist-rdy)

 

 

 

 

 

Tags ekonomi demak

DINAS KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA KABUPATEN DEMAK
Alamat : Jl. Sultan Hadiwijaya No. 4 Demak 59515
Telephon : 0291 – 685790
Email : dinkominfo@demakkab.go.id

pse

LOKASI

Statistik Kunjungan

Sedang Online : 29
Kunjungan Hari Ini : 291
Kunjungan Bulan Ini : 20287
Kunjungan Tahun Ini : 324727

Ikuti Kami