Warga Desa Bonangrejo Lakukan Pembersihan Tanaman Eceng Gondok

Demak - Puluhan warga di Desa Bonangrejo, Kecamatan Bonang, bersama Babinsa Bonangrejo Koramil 02/Bonang Kodim 0716/Demak, melaksanakan kerja bakti pembersihan tanaman eceng gondok di sungai tuntang yang melintas di Desa Bonangrejo, Kecamatan Bonang, Selasa (3/1/2023).

Pembersihan tanaman dengan nama ilmiah eichhornia crassipes (eceng gondok) ini bertujuan untuk menjaga perkembangan populasi pertumbuhan yang tidak terkendali, sehingga ekosistem alami yang ada di sungai tidak rusak.

"Tumbuhan tersebut menjadi salah satu penyebab tidak lancarnya aliran air di sungai Tuntang, sehingga apabila populasinya dibiarkan terus-menerus, enceng gondok yang dapat berkembang dengan cepat, dapat menyumbat laju air sehingga dapat menyebabkan banjir," kata Babinsa Serda Sutarno

Tumbuhan enceng gondok memberikan beberapa manfaat, diantaranya mengurangi risiko terjadinya banjir.

"Disisi lain enceng gondok banyak manfaatnya. Akan tetapi keberadaan enceng gondok disini dapat mengganggu aktivitas warga, nelayan, dan tentunya dapat menyebabkan terjadinya banjir. Untuk itu kita bersama warga laksanakan pembersihan, " Tambahnya. 

Sementara Yanto (45), salah satu warga yang ikut kerja bakti mengungkapkan, dengan adanya curah hujan yang tinggi beberapa hari ini, warga kawatir akan terjadi banjir.

"Dikarenakan saluran air kurang lancar, sehingga warga memutuskan untuk kerja bakti pembersihan enceng gondok, " kata Yanto. 

"Banyak rumah, jalanan di seluruh wilayah Kabupaten Demak yang hingga saat ini masih terendam banjir akibat curah hujan yang terus menerus. Ini yang membuat kita kawatir, untuk mengantisipasinya, kita bersihkan aliran air yang tersumbat enceng gondok dengan dibantu pak Babinsa, " Terangnya. (Kominfo/Apj).

Tags sosial-dan-peduli-sesama layana-publik motivasi-dan-semangat pertanian-dan-perkebunan demak

DINAS KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA KABUPATEN DEMAK
Alamat : Jl. Sultan Hadiwijaya No. 4 Demak 59515
Telephon : 0291 – 685790
Email : dinkominfo@demakkab.go.id

pse

LOKASI

Statistik Kunjungan

Sedang Online : 40
Kunjungan Hari Ini : 395
Kunjungan Bulan Ini : 20391
Kunjungan Tahun Ini : 324831

Ikuti Kami