Irdam IV / Diponegoro Tinjau Hasil TMMD Reguler ke- 123 di Bandungrejo

DEMAK - Sebelum TMMD reguler ke 123 di bandungrejo Demak di tutup , Inpektorat Kodam IV/Diponegoro (Irdam IV) Brigjen TNI Bayu Tirtiyanto, melakukan peninjauan pelaksanaan Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler Ke-123 Tahun 2025 Kodim 0716/Demak yang berlokasi di Desa Bandungrejo, Kecamatan Karanganyar, Selasa Lalu. 

Disambut Dandim 0716/Demak Letkol Kav Maryoto, Danramil 08/Karanganyar Kapten Arh Jalalul Hadi, Pasi Teritorial Lettu Czi Muhamad Kamidi dan Kades Bandungrejo Atok Suparwoto.

"Saya selaku Irdam merasa bangga atas hasil yang dicapai dalam pelaksanaan program TMMD Kodim Demak, dimana TMMD tidak hanya sekadar program pembangunan, tetapi juga sebuah simbol kebersamaan yang memperlihatkan sinergi antara TNI dan masyarakat," ujar Brigjen TNI Bayu Tirtiyanto. 

Yang menjadi fokus peninjauan tersebut pengecoran jalan rabat beton selebar 5 meter dengan panjang 642 meter. Kemudian sasaran pembuatan sumur bor sebanyak 2 titik. Dimana pembuatan sumur bor ini merupakan salah satu program unggulan KASAD untuk membantu memenuhi kebutuhan air bersih warga masyarakat. 

Selain itu, juga terdapat sasaran lainnya seperti sasaran pembuatan talud dan gorong-gorong, peninggian dan pelebaran jembatan, pembuatan penyaringan air bersih, rehab RTLH, penanaman pohon dan perbaikan lantai sekolah TK. Bahkan, juga terdapat sasaran non fisik yang diisi dengan berbagai sosialisasi dari berbagai instansi.

Sementara itu, Dandim 0716/Demak Letkol Kav Maryoto menjelaskan bahwa pelaksanaan program TMMD sejalan dengan arahan Presiden dalam mengimplementasikan program "Asta Cita" yang mencakup berbagai aspek penting, termasuk penguatan ideologi, ketahanan nasional, keamanan, serta kemandirian dalam pemenuhan energi dan pangan.

Dirinya juga sangat bersyukur atas kelancaran program TMMD di wilayahnya. Meskipun pelaksanaan nya di bulan puasa Ramadhan. 

Rencananya kegiatan TMMD tersebut akan ditutup pada tanggal 20 Maret Mendatang. 

( red-kmf/ist-apj)

Tags sosial-dan-peduli-sesama layana-publik demak

DINAS KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA KABUPATEN DEMAK
Alamat : Jl. Sultan Hadiwijaya No. 4 Demak 59515
Telephon : 0291 – 685790
Email : dinkominfo@demakkab.go.id

pse

LOKASI

Statistik Kunjungan

Sedang Online : 12
Kunjungan Hari Ini : 218
Kunjungan Bulan Ini : 16388
Kunjungan Tahun Ini : 84402

Ikuti Kami