Kelompok Tani Bersama BP Pertanian dan TNI Kendalikan Hama Tikus

DEMAK – Seringnya gagal panen akibat serangan tikus sawah membuat para petani terutama Gapoktan Sido Makmur desa Ngegot kecamatan Mijen melaksanakan gerakan pengendalian tikus bekerjasama dengan tenaga pertanian Badan Penyuluh Pertanian (BPP) dan Koramil 05/Mijen di area persawahan desa setempat, Senin (18/11/24).

Kegiatan Gerdal hama tikus yang menggangu tanaman dilaksanakan sebagai upaya mengurangi resiko kegagalan panen padi oleh para petani. 

Anggota Koramil Mijen Peltu Mat Zaini mengatakan gerakan pengendalian hana tikus sebagai upaya mengatasi hama tikus yang selalu menyerang tanaman padi, dengan harapan akan bisa panen secara maksimal demi terwujudnya suatu ketahanan pangan dan kesejahteraan para petani sendiri.

“Saat ini musim tanam akan dimulai, sebelum pengolahan sawah lebih dulu disosialisasikan berbagai macam cara mengatasi hama pengganggu tanaman kususnya padi. Dengan harapan bisa meminimalisir biaya produksi serta panen bisa dilaksanakan secara maksimal” katanya. (Komf/ ist-apj)

Tags sosial-dan-peduli-sesama layana-publik demak

DINAS KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA KABUPATEN DEMAK
Alamat : Jl. Sultan Hadiwijaya No. 4 Demak 59515
Telephon : 0291 – 685790
Email : dinkominfo@demakkab.go.id

pse

LOKASI

Statistik Kunjungan

Sedang Online : 63
Kunjungan Hari Ini : 903
Kunjungan Bulan Ini : 20899
Kunjungan Tahun Ini : 325339

Ikuti Kami