Patroli skala besar bersama Libatkan TNI, Polri, dan Satpol PP Di Malam Natal
Demak - Untuk memberikan rasa aman dan kenyamanan umat Kristiani merayakan malam Natal pihak keamanan Tni/ Polri dibantu Satpol PP di wilayah hukum Demak menggelar patroli skala besar, Selasa (24/12/24).
Turut dalam kegiatan tersebut Bupati Eistia'nah bersama Kapolres
AKBP Ari Cahya Nugraha, Dandim 0716/Demak Letkol Kav Maryoto dan unsur forkopimda Demak monitoring langsung ke sejumlah gereja. Diantaranya Gereja Santo Mikael, Gereja Kristen Muria Indonesia (GKMI), dan Gereja Kristen Jawa (GKJ). Kegiatan ini sekaligus menjadi bagian dari patroli skala besar bersama TNI, Polri, dan Satpol PP untuk memberikan rasa aman kepada umat Kristiani yang tengah melaksanakan ibadah malam Natal.
Operasi pengamanan Natal di bawah operasi Lilin Candi 2024 melibatkan 400 personel gabungan dari TNI, Polri, dan instansi terkait. Personel ini disebar untuk mengamankan 30 gereja dan 14 rumah ibadah yang tersebar di 9 kecamatan di Kabupaten Demak.
Bupati Eisti’anah mengatakan bahwa kegiatan patroli dan monitoring ini merupakan bentuk komitmen pemerintah daerah, bersama pihak kepolisian dan TNI, dalam menjaga keamanan dan ketertiban selama perayaan Natal.
Kehadiran rombongan disambut pendeta para jemaat gereja, dalam monitoring natal di gereja, Forkopimda juga memberikan bingkisan sebagai bentuk perhatian kepada warga yang merayakan malam Natal. (komf/ry/ ist)