Penyerahan Bantuan Dan Kampanye Anti Bullying Warnai Peringatan Hari Disabillitas Di Demak

Demak – Bupati menyerahkan bantuan 10 kursi roda dan penghargaan kepada atlet disabilitas Kabupaten Demak. Bantuan tersebut diserahkan secara simbolis Bupati Demak Eisti’anah pada Peringatan Hari Disabilitas, Minggu (04/12/22) yang dilaksanakan di Pendopo Satya Bhakti Praja.

Dalam sambutannya, Bupati Eisti’anah menjelaskan bantuan yang diserahkan meliputi 10 kursi roda, bantuan modal usaha pelatihan bengkel senilai Rp 30.500.000 untuk 15 peserta disabilitas, dan bantuan modal usaha pelatihan tata boga senilai Rp 30.500.000 untuk 15 peserta disabilitas. Pada kesempatam tersebut juga serahkan penghargaan kepada atlet disabilitas yang tergabung di Komite Paralimpiade Nasional Indonesia (NPCI ) dari olah raga panahan, angkat berat, lari , bulu tangkis kursi roda, tolak peluru , kejuaraan dari tingkat Provinsi dan Nasional.

“Pemkab juga memberikan bantuan langsung modal usaha dari Komunitas Omah Harapan Demak (KOHD) untuk 5 orang disabilitas masing-masing Rp 500.000,”kata Eisti.

Ditambahkan Eisti bantuan tersebut sebagai penyemangat dan motivasi, sehingga diharapkan para atlet dapat lebih maju dan lebih berkembang dalam menuai prestasi.

Sementara itu, Ketua NPCI (National Paralympic Commite Indonesia)
Kabupaten Demak Ahmad Syafii mewakili disabilitas Demak menyampaikan, ucapan terima kasih kepada Pemkab Demak yang telah memberikan bantuan serta dukungan pada disabilitas. Dirinya juga berharap dengan bantuan tersebut menjadi motivasi para atlet penyandang disabilitas.

 

Talkshow Metafora

Radio Suara Kota Wali (RSKW) FM dalam program acara Metafora menghadirkan tamu sebagai narasumber dari sekolah Luar Biasa (SLB) Negeri 1 Demak. Minggu, (4/12/22).

Tamu spesial dan hebat ini, Plt Kepala Sekolah SLB Negeri 1 Demak Siti Asiyah didampingi Wakil Kepala Sekolah Kesiswaan Endang Kristiani, serta Budi Rahayu selaku Komite Sekolah dan Wali Kelas serta menghadirkan dua siswi SLB Mayla Ayu dan Rahmania.

Dalam talkshow tersebut mengangkat tema ‘Kampanye Anti Bullying’. Kedua siswi SLB tersebut yang berkebutuhan  khusus melalui Radio RSKW 104.8 FM berpesan kepada masyarakat luas agar hidup saling toleransi, saling menghargai ,saling menghormati tanpa membedakan. (kominfo/rd/ist)


 

 

 

 

 

 

 

 

Tags sosial-dan-peduli-sesama demak olahraga

DINAS KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA KABUPATEN DEMAK
Alamat : Jl. Sultan Hadiwijaya No. 4 Demak 59515
Telephon : 0291 – 685790
Email : dinkominfo@demakkab.go.id

pse

LOKASI

Statistik Kunjungan

Sedang Online : 17
Kunjungan Hari Ini : 1817
Kunjungan Bulan Ini : 32248
Kunjungan Tahun Ini : 336688

Ikuti Kami