Perlindungan Anak Merupakan Fondasi Membangun Bangsa

Demak – Peringatan Hari Anak Nasional Ke-40 tingkat Kabupaten Demak bertemakan ’Anak terlindungi Indonesia Maju, Anak Cerdas, Berinternet Sehat’. Yang diikuti ratusan anak dari SD/MI, SMP/MTs, SMA/SMK/MA, SLB, SKB, LKSA, Ponpes dan Forum Anak, Rabu (31/07/24) bertempat di Pendopo Satya Bhakti Praja.

Dalam kesempatan tersebut Bupati Demak Eisti’anah mengatakan, perlindungan anak merupakan fondasi utama dalam membangun bangsa yang kuat dan maju, sehingga semua pihak harus bersatu dan memastikan mereka tumbuh dan berkembang anak dalam lingkungan yang aman, sehat, dan mendukung.

Pemkab Demak juga berupaya memenuhi hak dan perlindungan bagi anak-anak.

Lanjut Eisti, pada momen Hari Anak Nasional pihaknya mengajak semua elemen bergerak bersama mewujudkan anak yang cerdas dan berinternet sehat.

”Semua orang tentunya paham bahwa dampak negatif penggunaan gadget bisa mengakibatkan resiko depresi, gangguan kecemasan, serta perilaku bermasalah lainnya. Untuk itu pada Hari Anak ini kami mengajak untuk mengurangi penggunaan gadget dan gunakan secara bijak,”kata Eisti.

”Mari kita bimbing dan awasi anak-anak dalam menggunakan teknologi dan internet. Orang tua harus mengajari anak-anak menggunakan internet secara bijak dan selalul mendampingi dalam aktivitas daring mereka,”tambahnya.

Sementara, Plt Kadinsos P2PA Agus Herawan menyampaikan, berdasarkan data dari BPS, anak Indonesia yang berjumlah 79,4 juta jiwa atau 28.82 persen dari total penduduk memegang peran strategis ketika 100 tahun Indonesia merdeka atau tahun 2024.

Untuk itu, mereka harus dijamin pemenuhan hak dan perlindungannya, sebagai permasalahan seperti kekerasan, perkawinan anak, berhadapan dengan hukum, serta penyalahgunaan teknologi digital, khususnya dalam bentuk permainan, judi daring, dan maslaha lainnya yang merupakan tantangan bersama dalam mencetak sumber daya manusia berkualitas. (kominfo/ist)

 

 

Tags sosial-dan-peduli-sesama demak nasional

DINAS KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA KABUPATEN DEMAK
Alamat : Jl. Sultan Hadiwijaya No. 4 Demak 59515
Telephon : 0291 – 685790
Email : dinkominfo@demakkab.go.id

pse

LOKASI

Statistik Kunjungan

Sedang Online : 18
Kunjungan Hari Ini : 1030
Kunjungan Bulan Ini : 15150
Kunjungan Tahun Ini : 319590

Ikuti Kami