Antisipasi Pawai Kelulusan, Polsek Demak Lakukan Penjagaan

Demak – Untuk mengantisipasi kegiatan pawai pada saat pengumuman kelulusan SMA/SMK sederajat di wilayah Kecamatan Demak, Anggota Polsek Demak Kota melakukan penjagaan, Kamis (03/06/21). Hal ini dilakukan untuk menjaga lingkungan agar tetap kondusif. 

Kapolsek Demak Kota Iptu Tricipto Adi Purnomo menyampaikan, mengingat masih dalam masa pandemi Covid-19, untuk itu pihaknya melakukan penjagaan guna menghindari terjadinya kerumunan. 

“Karena pengumuman kelulusan dilaksanakan secara online di masing-masing sekolahan, untuk itu lebih bisa diantisipasi”, ucapnya.

Disampaikan Kapolsek, pencegahan lebih baik di tekankan sebelum sebuah kejadian terjadi, pihaknya juga berpesan kepada para pelajar bahwa kelulusan bukan akhir segalanya. 

"Kelulusan bukanlah akhir dari segalanya, melainkan awal yang sesungguhnya dalam sebuah perjuangan kehidupan, maka hendaklah bijak dalam menyalurkan sebuah euforia kelulusan", tandasnya. 

Sementara itu, terkait kegiatan penjagaan ini beberapa pihak sekolah sangat mengapresiasi, karena dapat meredam siswa siswinya untuk tidak turun ke jalanan dan melakukan pawai arak-arakan. (kominfo/ist)

Tags sosial-dan-peduli-sesama layana-publik demak kesehatan

DINAS KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA KABUPATEN DEMAK
Alamat : Jl. Sultan Hadiwijaya No. 4 Demak 59515
Telephon : 0291 – 685790
Email : dinkominfo@demakkab.go.id

pse

LOKASI

Statistik Kunjungan

Sedang Online : 9
Kunjungan Hari Ini : 196
Kunjungan Bulan Ini : 22958
Kunjungan Tahun Ini : 104352

Ikuti Kami