Kebakaran Rumah Warga Bogosari, Kerugian Capai 70 Juta

Demak - Kebakaran hebat melanda sebuah rumah milik Senadi (39) di Desa Bogosari, Dukuh Karangturi, RT 05 RW 02, Kecamatan Guntur, Kabupaten Demak, Rabu (19/03/2025). Peristiwa ini terjadi sekitar pukul 10.20 WIB dan berhasil dipadamkan oleh tim Pemadam Kebakaran Kabupaten Demak pada pukul 12.00 WIB.

Rumah yang terbakar berukuran 8x20 meter dengan atap asbes, dinding kayu, dan lantai plester. Penyebab kebakaran masih belum diketahui, namun kerugian ditaksir mencapai Rp.70 juta.

Menurut Humas Damkar Demak, Prima Aditya, pihaknya bergerak cepat setelah menerima laporan kebakaran. “Begitu kami mendapat informasi, tim segera meluncur ke lokasi untuk melakukan pemadaman. Upaya ini dilakukan agar api tidak menyebar ke rumah warga lainnya,” kata Prima. Rabu, (19/03/2025).

Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini, namun kebakaran menghanguskan sebagian besar rumah. Tim pemadam bekerja maksimal untuk mengendalikan situasi.

"Tim pemadam yang dikerahkan terdiri dari Regu 3 Damkar Demak dan Regu 3 Damkar Karangawen, dibantu oleh beberapa personel. Untuk menangani kebakaran ini, Damkar Kabupaten Demak mengerahkan dua unit mobil pemadam jenis serang dan satu unit mobil suplai air," terangnya.

Dengan kejadian ini, masyarakat diimbau untuk selalu waspada terhadap potensi kebakaran, terutama yang disebabkan oleh kelalaian atau faktor lain yang belum teridentifikasi

"Untuk penyebab kebakaran belum kami ketahui pasti. Bisa saja karena kelalaian atau faktor lain. Maka nanti akan di identifikasi lebih lanjut," tutupnya. (Red-kmf/apj).

Tags sosial-dan-peduli-sesama layana-publik demak

DINAS KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA KABUPATEN DEMAK
Alamat : Jl. Sultan Hadiwijaya No. 4 Demak 59515
Telephon : 0291 – 685790
Email : dinkominfo@demakkab.go.id

pse

LOKASI

Statistik Kunjungan

Sedang Online : 13
Kunjungan Hari Ini : 265
Kunjungan Bulan Ini : 23073
Kunjungan Tahun Ini : 91087

Ikuti Kami