TMMD Sengkuyung Tahap III Tahun 2022 Desa Rejosari Resmi Ditutup

Demak – Pelaksanaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Sengkuyung Tahap III Tahun 2022 di Desa Rejosari Kecamatan Mijen resmi ditutup, Rabu (09/11/22).

Dalam sambutannya Bupati Demak Eisti’anah berharap agar segenap masyarakat bisa memelihara infrastruktur yang telah dibangun dengan baik dan dipergunakan dengan sebaik-baiknya.

“Ini sangat penting, karena jika infrastruktur bagus dan layak, maka secara tidak langsung perputaran ekonomi juga semakin cepat. Outputnya kesejahteraan masyarakat juga akan semakin meningkat. Mudah-mudahan hasil pembangunan ini bisa bermanfaat bagi masyarakat, khususnya bagi petani Desa Rejosari dalam memperlancar aktifitas distribusi hasil pertanian,”kata Eisti.

Bupati juga mengingatkan agar kedepannya semakin banyak kegiatan non fisik yang diselenggarakan dalam program kemanunggalan TNI. Tidak hanya pada berbagai program peningkatan keberdayaan, perlindungan dan rehabilitasi sosial saja, namun juga program yang outputnya sangat besar bagi peningkatan kesejahteraan masyarakat dan pengentasan kemiskinan misal jambanisasi, pengentasan stunting maupun program pemberdayaan masyarakat lainnya.

“Ini sangat penting, mengingat saat ini kedua hal tersebut menjadi isu strategis yang menjadi fokus Pemerintah Kabupaten Demak,” pungkasnya.

Sementara, Dandim 0716/Demak Letkol Czi Pribadi Setya Pratomo menjelaskan bahwa program TMMD Sengkuyung III Kodim 0716/Demak tahun 2022 sudah berkahir dan berjalan sukses sesuai rencana berkat dukungan semua pihak baik masyarakat, Pemerintah Daerah dan instansi terkait.

“Terima kasih atas dukungan semua pihak sehingga kegiatan TMMD Sengkuyung Tahap III Tahun 2022 berjalan dengan sukses,”kata Dandim.

Diketahui dalam program yang telah berjalan dari 11 Oktober 2022 tersebut, Kodim Demak bersama dengan jajaran TNI/Polri serta Masyarakat sekitar melakukan pengerjaan Jalan sepanjang 465 meter dengan lebar 3 meter dan ketebalan 15 centimeter. Selain melakukan perbaikan infrastruktur betonisasi untuk aktivitas distribusi hasil pertanian. Kegiatan tersebut juga menyasar ke Perbaikan Rumah Tidak Layak Huni (RTLH). (kominfo/ist-rd)

Tags demak

DINAS KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA KABUPATEN DEMAK
Alamat : Jl. Sultan Hadiwijaya No. 4 Demak 59515
Telephon : 0291 – 685790
Email : dinkominfo@demakkab.go.id

pse

LOKASI

Statistik Kunjungan

Sedang Online : 18
Kunjungan Hari Ini : 860
Kunjungan Bulan Ini : 29705
Kunjungan Tahun Ini : 175672

Ikuti Kami