Dinkominfo Siapkan Lomba Kebersiha Taman Kali Tuntang

Demak – Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Demak melaksanakan kegiatan Jum’at bersih di Taman Kali Tuntang, Jum’at (04/08/23). Giat tersebut dilaksanakan guna terwujudnya lingkungan bersih, hijau dan indah. Terlebih lokasi ini merupakan ruang publik yang perlu dijaga dengan baik.

Selain itu, kegiatan kebersihan ini sebagai upaya persiapan lomba memperingati HUT Kemerdekaan RI Ke-78.

Sekdin Kominfo Indrijantoro Widodo menyampaikan, kegiatan bersih-bersih Taman Kali Tuntang sebenarnya telah rutin dilakukan setiap minggunya. Namun khusus kali ini untuk persiapan lomba kebersihan yang nanti penilaian lomba akan dilaksanakan pada tanggal 11 Agustus 2023.

“Dalam persiapan lomba kebersihan ini, kami mempercatik taman kali tuntang dengan memasang bolam-bolam lampu, karena penilainnya malam hari, agar lebih cantik tamannya. Selain itu kita memangkas tanaman yang panjang-panjang di sekitar lokasi taman,”kata Indrijantoro Widodo.

Lanjutnya, untuk kiteria penilaian meliputi kebersihan, kerapian, keanekaragaman tanaman dan keindahan.

Sebagai informasi, untuk menyemarakkan HUT Kemerdekaan RI Ke-78 Tingkat Kabupaten Demak, Pemkab Demak menyelenggarakan berbagai kegiatan diantaranya, Kegiatan Demak Expo pada tanggal 2 sampai 5 Agustus 2023. Lomba Kebersihana Taman Kali Tuntang pada tanggal 11 Agustus 2023. 

Kemudian, Lomba Kebersihan dan Keindahan Lingkungan Kantor pada tanggal 1 sampai 3 Agustus 2023 untuk penilaian Kecamatan, sementara tanggal 8 sampai 9 Agustus 2023 untuk penilaian OPD. Lomba Karnaval Kemerdekaan pada tanggal 19 Agustus 2023. (kominfo/ist)

Tags demak

DINAS KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA KABUPATEN DEMAK
Alamat : Jl. Sultan Hadiwijaya No. 4 Demak 59515
Telephon : 0291 – 685790
Email : dinkominfo@demakkab.go.id

pse

LOKASI

Statistik Kunjungan

Sedang Online : 17
Kunjungan Hari Ini : 906
Kunjungan Bulan Ini : 2032
Kunjungan Tahun Ini : 179259

Ikuti Kami