Menghadapi Musim Penghujan Kepala BPBD Berikan Himbauan

Demak -  Plt. Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Demak M Agus Nugroho Luhur Pambudi berikan himbauan kepada OPD terkait, Camat, Kepala Desa, Kepala Kelurahan Se Kabupaten Demak dan Para Komunitas Relawan untuk  mengantisipasi tiga potensi ancaman bencana saat menghadapi musim penghujan. 

Pesan himbauan tersebut diinfokan secara broadcast melalui WA group, Senin (18/12).

Dalam pesan tersebut menyebutkan tiga pootensi ancaman bencana meliputi bencana banjir, putting beliung dan  tanah longsor.

Agus mengatakan antisipasi yang dapat dilakukan untuk menghadapi bencana banjir yaitu dengan perbaikan tanggul sungai, membersihkan sungai dan saluran dari sampah, perbaiki pintu-pintu air yang rusak, siapkan sak karung, bambu, tanah dan bahan banjiran lainnya, aktifkan kembali posko-posko, serta cek peralatan (perahu, Genset, Senso, Lampu Emergency dll).

Selanjutnya, untuk antisipasi puting beliung  hal yang perlu dilakukan dengan memangkas dahan dan ranting-ranting pohon rimbun untuk mengurangi tekanan angin. Sedangkan untuk antisipasi tanah longsor dapat mengadakan reboisasi dilahan lokasi rawan longsor.

“Laporkan apabila ada kerawanan di wilayahnya masing-masing khususnya tanggul-tanggul kritis,”jelas Agus.

Lanjutnya, untuk musim hujan di Demak di mulai bulan November 2023 dan puncaknya musim penghujan di bulan Januari - Februari 2024, antisipasi hari H Pemilu tanggal 14 Februari 2024.

“Penanggulangan bencana adalah urusan kita bersama, maka dimohon bantuannya dan kerjasamanya dari mulai Desa/Kelurahan - Kecamatan - Badan/ Dinas/Instansi terkait untuk mengambil peran dan tanggung jawabannya. Kenali ancamannya, antisipasi akibatnya, siapkan strateginya, kurangi risikonya, kita siap untuk selamat, budayakan sadar bencana, kita jaga alam dan alam jaga kita,” pungkasnya. (kominfo/ist)

Tags demak

DINAS KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA KABUPATEN DEMAK
Alamat : Jl. Sultan Hadiwijaya No. 4 Demak 59515
Telephon : 0291 – 685790
Email : dinkominfo@demakkab.go.id

pse

LOKASI

Statistik Kunjungan

Sedang Online : 7
Kunjungan Hari Ini : 747
Kunjungan Bulan Ini : 2420
Kunjungan Tahun Ini : 83814

Ikuti Kami