Pemkab Demak Gelar Rakor Persiapan Dan Sosialisasi Pelaporan Aksi HAM Tahun 2024

Demak – Pemerintah Kabupaten Demak menggelar Rapat Koordinasi Persiapan dan Sosialisasi Pelaporan Aksi HAM Tahun 2024. Rakor yang di buka Bupati Demak Eisti’anah di selenggarakan di Gedung Grhadika Bina Praja, Senin (06/11/23).

Bupati Demak Eisti’anah menyebutkan, pelaporan Aksi HAM adalah sebuah komitmen nyata Pemerintah Kabupaten Demak untuk mewujudkan masyarakat yang adil dan berkeadilan.

“Kita telah memberikan ruang bagi masyarakat untuk ikut serta dalam mengawasi dan memastikan bahwa setiap tindakan yang dilakukan oleh pemerintah dapat dipertanggungjawabkan sesuai dengan prinsip-prinsip kemanusiaan,”kata Eisti.

Dirinyapun mengapresiasi kepada segenap tim yang telah bekerja keras untuk mengumpulkan data dan informasi terkait pelaporan Aksi HAM di Kabupaten Demak. “Saya berkeyakinan dengan persiapan yang matang dan semangat kerja sama yang tinggi, Insya Allah 2024 nanti Kabupaten Demak akan kembali mendapatkan predikat sebagai Kabupaten Peduli HAM, yang mana telah kita peroleh sejak tahun 2015 sampai dengan sekarang,” terangnya.

Sementara, Plt. Kabag Hukum Setda Kendarsih Iriani mengungkapkan bahwa tujuan kegiatan ini adalah dalam rangka persiapan dan sosialisasi Pelaporan Aksi HAM Tahun 2024. Dengan harapan terjalin koordinasi dan komunikasi dalam pemenuhan Laporan Aksi HAM Tahun 2024, dan perangkat daerah yang terlibat dapat menyiapkan program maupun kegiatan yang mendukung pelaporan Aksi HAM Tahun 2024.

“Pemkab Demak telah berkomitmen sebagai Kabupaten yang memenuhi Hak Asasi Manusia melalui pemenuhan Aksi HAM di setiap tahunnya, “jelasnya.

Lanjutnya, Aksi HAM Daerah Tahun 2024 terdiri dari 6 (enam) aksi yaitu aksi memberikan bantuan usaha dan membangun hubungan bisnis bagi perempuan dibidang UMKM, aksi optimalisasi layanan bantuan hukum, aksi menyediakan layanan pendidikan inklusif yang aksesibel, aksi menyediakan layanan kesehatan, aksi implementasi pemberian bansos serta aksi membangun sarana dan prasarana transportasi bagi penyandang disabilitas. (kominfo/ist)

Tags demak

DINAS KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA KABUPATEN DEMAK
Alamat : Jl. Sultan Hadiwijaya No. 4 Demak 59515
Telephon : 0291 – 685790
Email : dinkominfo@demakkab.go.id

pse

LOKASI

Statistik Kunjungan

Sedang Online : 16
Kunjungan Hari Ini : 788
Kunjungan Bulan Ini : 2948
Kunjungan Tahun Ini : 180175

Ikuti Kami