PENYALAAN SIMBOLIS TAMBAH DAYA 110 RUMAH IBADAH DI DEMAK

Demak- Sebanyak 110 tempat ibadah di kabupaten Demak mendapatkan tambahan daya listrik 

Dalam program Ramadhan Berkah Bantuan Tambah Daya 110 Rumah Ibadah. Penyalaan serentak dilakukan secara simbolis oleh bupati Demak Eisti'anah bersama Bargowo wahyu jatmiko general manager PLN UID Jateng ditandai dengan memukul bedug bersamaan. Bertempat di Masjid Hidayatussalam Sandangan kecamatan Wonosalam, Kamis ( 13/4/23).

Total tambah daya 160.650 VA bagi 110 rumah ibadah ini merupakan kerja sama dan sinergitas  PT. PLN dengan pemkab Demak. Dengan memberikan kemudahan dan bantuan, utamanya dalam upaya peningkatan harmonisasi dan fasilitasi kehidupan beragama.

"Berkat bantuan tambah daya listrik, masyarakat lebih maksimal dalam beribadah. Apalagi kemudahan ini diberikan di moment bulan Ramadhan dimana intensitas masyarakat berada di mushola maupun masjid menjadi lebih tinggi. Semoga kemudahan ini tidak hanya diperuntukkan bagi rumah ibadah saja, namun juga kelompok masyarakat lain misalnya UMKM" Kata bupati Eisti'anah. 

" Terlebih sesaat lagi kita akan merayakan Idul Fitri dimana pada moment aktifitas masyarakat lebih meningkat.  Warga Sandangan Kecamatan Wonosalam agar dapat memanfaatkan kemudahan yang diberikan dengan maksimal. Pada kesempatan ini saya menghimbau agar bijak menggunakan listrik yaitu sesuai kapasitas dan daya yang dimiliki" Tambah bupati.

Pada kesempatan yang sama PT PLN juga menyerahkan bantuan 136 paket sembako Ramadhan dalam program bersama muliakan dhuafa, anak yatim, difabel dan lansia. 

( kominfo/rd)

Tags sosial-dan-peduli-sesama layana-publik demak

DINAS KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA KABUPATEN DEMAK
Alamat : Jl. Sultan Hadiwijaya No. 4 Demak 59515
Telephon : 0291 – 685790
Email : dinkominfo@demakkab.go.id

pse

LOKASI

Statistik Kunjungan

Sedang Online : 15
Kunjungan Hari Ini : 682
Kunjungan Bulan Ini : 682
Kunjungan Tahun Ini : 177909

Ikuti Kami